EMIRIA'S BRIDAL SHOWER





Sekarang ini event bridal shower sudah menjadi salah satu agenda wajib untuk bride to be. Bridal shower bisa dibilang mirip dengan pesta bujang, yang biasanya diadakan oleh bridesmaids atau teman-teman dari bride to be. Nah, karena akhir bulan ini salah seorang sahabat aku, Emiria, akan menikah, aku dan teman-teman mengadakan bridal shower ala-ala di rumah. 

Acara bridal shower ini awalnya direncanakan sebagai pajamas party, karena sejak lulus kuliah kami sudah jarang menginap bareng. H-2 acara, Elis memberi ide untuk membuat surprise bridal shower kekinian, tanpa diketahui teman kami yang bride to be. Aku dan teman-teman termasuk yang excited banget untuk ngadain bridal shower karena ini pertama kalinya teman dekat sendiri akan menikah!

Detail dekorasi dibuat oleh Elis yang sudah lebih berpengalaman membuat event bridal shower; aku dan teman-teman yang lain sih nurut saja dengan membawa swadaya barang-barang seperti pita dan balon. Persiapan dekorasinya dimulai sejak sore, dan kemudian, voilaaaaa.... 



Melengkapi dekorasi, kami juga menyiapkan beberapa makanan. Sebagai dessert, Mbak Nakki membuat es blewah dan puding cantik rasa stroberi supaya warnanya matching dengan dekorasi. Lalu sebagai bintang dan makanan utama, kami memilih membeli ayam KFC yang paling menggambarkan selera kami. 



Lucunya, setelah dekorasi dan makanan siap, bride to be-nya malah telat datang. Kami semua menunggu sampai bosan dan kasihan melihat ayam-ayam mulai kedinginan, haha. Kami juga sampai menelepon Emir sambil memburunya untuk segera datang, dengan alasan mau keluar mencari makan. Setelah 1.5 jam akhirnya Emir datang dan surprise !!!!



Setelah foto-foto, kami melanjutkan acara dengan makan (hehe maklum, sudah kelaparan) dan games kecil. Walaupun direncanakan dengan mendadak dan sederhana, but this is our way to showering her with happiness and love. Selain itu, hal yang paling utama dari acara ini sebenarnya adalah kesempatan kami untuk berkumpul dan menginap lagi di rumahku.



Well, can't wait to see you again guys on the wedding day!


Comments

Popular Posts